MENJAGA sudut-sudut wajah Kota Tangerang selalu bersih dan kinclong, petugas Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Tangerang pun sellalu sigap menggelar kegiatan menciptakan kebersihan dan keindahan ikon dan landmark di banyak sudut Kota Tangerang.
Sebab itu, jangan heran bila terlihat sejumlah petugas DKP Kota Tangerang pada Santu (30/1) terlihat sibuk menggelar kegiatan pemeliharaan dan perawatan taman, pepohonan pelindung, termasuk Tugu Go Green & Clean di Jl Bouraq, masuk wilayah Kelurahan Karang Sari.
Tampak para petugas dengan memegang cat warna hijau di tangan kiri dan kuas di tangan kanan melakukan pengecatan Tugu GO Green & Clean yang sebelumnya memang terlihat mulai kusam dibakar terik matahari dan disiram hujan.
Setelah beberapa kejap melakukan pembersihan dan pengecatan ulang, tugu itupun kembali kinclong. Masyarakat yang melihat kegiatan inipun menyatakan rasa salutnya kepada petugas yang tanggap itu. “Wah jadi mengkilap lagi…”
Ari, Petugas DKP Kota Tangerang, mengutarakan pengecatan dan pembersihan tamanan sekaligus membersihkan Tugu Go Green & Clean, sebagai kegiatan rutin untuk menjaga kehijauan dan kebersihan sudut-sudut Kota Tangerang.
“Sudut kota yang tak terawat akan membuat wajah kota kurang indah dipandang, sebab itu kita akan terus menjaga kebersihan dan keindahan sudut-sudut Kota Tangerang,” katanya. ***