Selasa, 10 Juni 2025 11:57 WIB | Dibaca : 21
Tingkatkan Kualitas Hidup Penyandang Disabilitas, Dinsos Kota Tangerang Salurkan Alat Bantu
Tingkatkan Kualitas Hidup Penyandang Disabilitas, Dinsos Kota Tangerang Salurkan Alat Bantu

Dalam upaya meningkatkan kualitas hidup serta mendukung kemandirian penyandang disabilitas, Dinas Sosial (Dinsos) Kota Tangerang setiap tahunnya terus menyalurkan bantuan alat bantu bagi warga disabilitas dan lanjut usia (lansia).

Tercatat, hingga saat ini puluhan penerima manfaat mendapatkan bantuan yang terdiri dari kursi roda, alat bantu dengar, kaki palsu, tongkat kaki empat, serta tangan palsu.

Kepala Dinsos Kota Tangerang Mulyani menjelaskan, penyaluran bantuan ini merupakan bagian dari program Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) yang bersumber dari Kementerian Sosial. Selain itu, anggaran Provinsi Banten dan APBD Kota Tangerang.

"Bantuan ini merupakan bentuk nyata perhatian pemerintah kepada kelompok rentan agar dapat menjalani kehidupan yang lebih layak dan mandiri," ungkap Mulyani, Selasa (10/6/25).

Kata Mulyani, sejauh ini sudah ada 11 kursi roda standar, tiga kursi roda 3in1, satu tongkat kaki, satu walker, enam alat bantu dengar, satu sepatu ovo dan dua tangan palsu.

"Pemkot Tangerang berharap, bantuan ini tidak hanya menjadi alat bantu fisik, tetapi juga menjadi penyemangat bagi para penerima untuk terus aktif dan produktif,” jelas Mulyani.

Melalui kegiatan ini, Dinsos Kota Tangerang menegaskan komitmennya dalam mewujudkan masyarakat yang inklusif dan berkeadilan sosial, di mana setiap warga, termasuk penyandang disabilitas, memiliki akses yang sama terhadap fasilitas dan dukungan dari pemerintah.



kota tangerang

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!