UMKM Kecamatan Pinang berkolaborasi dengan Karang Taruna RW 06 mengadakan Pasar UMKM yang digelar setiap Selasa mulai pukul 15.00 WIB sampai 22.00 WIB di area Hutan Kota, Perumahan Pinang Griya Permai, Kota Tangerang.
Ketua UMKM Kecamatan Pinang Oktavia Djian Pratiwi menuturkan, kegiatan yang digelar selama Ramadan ini bertujuan untuk meningkatkan pendapatan bagi pelaku UMKM Kecamatan Pinang. Selain itu juga, untuk memudahkan masyarakat dalam berbelanja memenuhi kebutuhan Ramadan, terlebih menjelang Lebaran.
"Selama Ramadan kami mencari strategi yaitu dengan jemput bola dengan menghadirkan Pasar UMKM ini. Terdapat 14 UMKM Kecamatan Pinang serta pedagang umum lainnya yang membuka dagangannya seperti jajanan pasar, takjil, pakaian, kebutuhan sembako, hingga permainan anak-anak," tutur Okta.
Pasar UMKM ini pun disambut baik oleh masyarakat sekitar khususnya warga Perumahan Pinang Griya Permai. Terlihat masyarakat berbondong-bondong sejak sore hari untuk berburu takjil, pakaian.
"Dilihat dari antusias masyarakat yang positif, mudah-mudahan ini bisa berlanjut sampai setelah Lebaran. Dan jika semakin ramai kemungkinan kita akan usahakan sediakan tempat yang permanen untuk para UMKM bisa berjualan secara rutin setiap harinya seperti Pasar Lama Tangerang," lanjutnya.
Okta mengajak untuk seluruh masyarakat Kota Tangerang khususnya warga Kecamatan Pinang untuk datang dan meramaikan Pasar UMKM. Selain banyak pilihan untuk berbelanja, hal ini juga dapat meningkatkan perekonomian dari UMKM Pinang itu sendiri.