Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) memiliki salah satu program dengan memanfaatkan data geospasial yaitu Tangerang Satu Peta. Membahas peran program Tangerang Satu Peta, Diskominfo meluncurkan eBook "Menata Kota Tangerang: Revolusi Geospasial Menuju Kota Cerdas dan Berkelanjutan".
Kepala Diskominfo Kota Tangerang Indri Astuti menuturkan, pada buku tersebut membahas bagaimana pentingnya geospasial dalam pembangunan perkotaan. Sehingga, buku tersebut dapat menjadi referensi bagi pemerintah daerah lain, akademisi, hingga masyarakat.
"Buku ini terdiri dari lima bab yang membahas bagaimana data geospasial sangat penting dalam pembangunan Kota Tangerang, serta membahas latar belakang program Tangerang Satu Peta. Baik dari awal mula, implementasi, tantangan dan solusi, serta prospek di masa depan," ungkapnya, Minggu (29/12/24).
Ia melanjutkan, teknologi geospasial menjadi salah satu pilar penting dalam pembangunan dan pengembangan Kota Tangerang di era digitalisasi. Maka buku tersebut menjadi salah satu catatan pembangunan Kota Tangerang dalam menerapkan teknologi geospasial.
Diharapkan, buku tersebut dapat diunduh dan disebarluaskan ke berbagai wilayah. Sehingga, dapat bersama-sama menerapkan teknologi geospasial dalam pembangunan perkotaan di berbagai daerah di Indonesia.
"Buku ini gratis dan dapat diunduh oleh siapa saja. Diharapkan, bisa bermanfaat dan juga paling penting adalah teknologi geospasial ini dapat diterapkan dalam pembangunan di berbagai daerah di Indonesia," tutupnya.
Sebagai informasi, buku tersebut dapat diunduh melalui pranala https://online.fliphtml5.com/indriast01/mdce/