Rabu, 13 Desember 2023 14:02 WIB | Dibaca : 610
Cegah Perundungan, Puspaga Goes to School Kembali Digelar di SMP Strada Santa Maria 1 Kota Tangerang
Cegah Perundungan, Puspaga Goes to School Kembali Digelar di SMP Strada Santa Maria 1 Kota Tangerang
Cegah Perundungan, Puspaga Goes to School Kembali Digelar di SMP Strada Santa Maria 1 Kota Tangerang
Cegah Perundungan, Puspaga Goes to School Kembali Digelar di SMP Strada Santa Maria 1 Kota Tangerang
Cegah Perundungan, Puspaga Goes to School Kembali Digelar di SMP Strada Santa Maria 1 Kota Tangerang
Cegah Perundungan, Puspaga Goes to School Kembali Digelar di SMP Strada Santa Maria 1 Kota Tangerang

Program Puspaga Goes to School kembali digelar Pusat Pembelajaran Keluarga (Puspaga) Kota Tangerang. Bertempat di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Strada Santa Maria 1 Kota Tangerang, Puspaga Goes to School digelar dalam bentuk sosialisasi pencegahan perundungan (bulliying) dan penguatan kesehatan mental kepada puluhan remaja dari kalangan pelajar setempat.

Pengajar SMP Strada Santa Maria 1 Kota Tangerang, Wiwid menuturkan, Puspaga Goes to School ini diselenggarakan dalam bentuk seminar dan bimbingan konseling yang diikuti hampir semua pelajar di sekolah setempat. Merupakan kegiatan rutin setiap tahun, Puspaga Goes to Shool kali ini diadakan untuk menyampaikan sosialisasi pencegahan perundungan di kalangan remaja, mulai dari perundungan fisik, perundungan verbal, perundungan relasional, sampai perundungan cyber yang saat ini marak terjadi.

“Seminar dan bimbingan konseling kali ini berjalan sangat antusias dan semarak. Di sini, para pelajar bisa aktif belajar untuk mengenal wawasan mengenal berbagai bentuk perundungan, kesehatan mental, dsb. Tentunya, kami juga berterima kasih kepada Puspaga Kota Tangerang yang mempunyai program sangat bermanfaat untuk menunjang kematangan kejiwaan dan kepribadian para remaja, khususnya di SMP Strada Santa Maria 1 Kota Tangerang,” ujar Pengajar SMP Strada Santa Maria 1 Kota Tangerang, Wiwid, Rabu, (13/12/23).

Konselor Puspaga Kota Tangerang, Novi Sumarni menambahkan, seminar dan bimbingan konseling yang dibungkus dalam Puspaga Goes to School ini bertujuan untuk membentuk kesadaran di kalangan para pelajar yang masih berusia remaja. Lewatnya, Puspaga Goes to School dapat membentuk kesadaran para pelajar untuk saling menghargai, merangkul, bahkan mempunyai wawasan terkait proses pengaduan jika terjadi perundungan di lingkungan sekitar.

“Kami secara rutin menyelenggarakan program ini untuk merespon fenomena yang saat ini terjadi, khususnya bulliying dan kesehatan mental. Lebih lanjut, kami memanfaatkan program ini untuk meminimalisir terjadinya kasus perundungan di kalangan remaja yang memang secara psikologis masih dalam tahap pertumbuhan,” jelas Konselor Puspaga Kota Tangerang, Novi Sumarni.

Selain itu, Puspaga Kota Tangerang sendiri akan terus mendorong program Puspaga Goes to School dapat diselenggarakan dengan jangkauan sasaran yang lebih luas. Oleh karenanya, Puspaga Kota Tangerang saat ini selalu terbuka untuk seluruh sekolah yang ingin menjalin kerja sama serupa. Prosedurnya juga sangat sederhana, hanya perlu melakukan proses bersurat secara resmi, atau juga bisa menghubungi Instagram @puspaga.kotatangerang dan Whatsapp 081-398-847-460.

“Kami juga terbuka untuk sekolah-sekolah lainnya di seluruh Kota Tangerang yang memerlukan narasumber terkait sosialisasi perundungan dan kesehatan mental. Selanjutnya, manfaatkan semaksimal mungkin karena pelayanan ini semuanya bersifat gratis,” tambahnya. (mts)



Kota Tangerang

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!