Selasa, 27 Desember 2022 11:55 WIB | Dibaca : 983
Jolly Land, Es Krim Gelato Kekinian
Jolly Land, Es Krim Gelato Kekinian
Jolly Land, Es Krim Gelato Kekinian
Jolly Land, Es Krim Gelato Kekinian
Jolly Land, Es Krim Gelato Kekinian

Es krim menjadi sesuatu yang diminati sebagai makanan penutup oleh semua kalangan, mulai dari anak kecil, remaja, dewasa hingga tua. Namun es krim memiliki jenis yang beragam seperti Jolly Land, kedai es krim asal Kota Tangerang yang memilih jenis gelato untuk menjadi ciri khasnya.

Jolly Land tercetus mulai dari bulan September tahun 2021 oleh dua ownernya yakni Yuan dan Rendi, namun kedai es krim tersebut dibuka pada Oktober tahun 2022. Keinginan mereka yang sudah lama dipikirkan secara matang ini menciptakan rasa-rasa unik dari gelatonya sendiri dan berbeda dari kedai es krim lainnya.

“Jadi Jolly Land ini merupakan kedai es krim yang terdapat tempat produksi, pembuatan, penyimpanan barang dan penjualan semuanya ada satu tempat. Kami ingin memberikan pilihan saat orang sedang dan nongkrong yang hanya memilih kopi, tapi Jolly Land juga dapat menjadi salah satu pilihannya,” ucap Rendi.

Bahan dan alat yang digunakan juga sangat berkualitas, seperti perpaduan susu dan topping yang dapat menciptakan rasa yang pas dengan varian rasa yang sangat kekinian, seperti klepon, banana choco crumble, double chocolate, biscoff dan yang menjadi best seller yakni cookies and cream. Dengan membandrol harga mulai dari Rp 15 Ribu hingga Rp 95 Ribu.

“Kalau penyajian di Jolly Land, es krim akan dijual per scoop tentunya dapat memilih varian rasa dengan bebas. Namun, Jolly Land juga menyediakan untuk dibawa pulang atau pesan melalui whatsapp dengan kemasan literan dengan satu varian rasa dengan harga Rp 95 Ribu,” lanjut Yuan, salah satu owner.

Bagi kalian yang ingin menikmati kesegaran es krim gelato kekinian ala Jolly Land, dapat langsung mengunjungi sandwich attack, Jalan Hiburan, di belakang Gor Dimyati atau pesan melalu whatsapp di nomor 082210164798 atau instagram @jollyland_id.

“Tidak hanya dapat menikmati es krim gelato Jolly Land di sandwich attack, tapi kalian juga dapat membeli pakaian di Bakka, merapihkan dan memotong rambut di starting cut, membeli piringan hitam di hey folk serta dapat mempercantik diri di dare beauty bar,” tutup Yuan.



Kota Tangerang UMKM Es Krim Jajanan

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!