Bunga telang sering dijumpai pada lingkungan yang biasa dianggap remeh oleh sebagian masyarakat. Namun, ditangan-tangan produktif anggota KWT Germas Implan (Gemar menanam sayuran, inovasi menanam padi dan budaya ikan), Kelurahan Gandasari, Kecamatan Jatiuwung bunga telang sukses diolah menjadi minuman teh yang banyak akan manfaatnya.
Ketua KWT Germas Implan, Minah menjelaskan awal mulanya dari keingintahuan para anggota terkait bunga telang. Karena memang, bunga telah banyak tumbuh dilingkungan Germas Implan. Hasil dari searching google dan youtube ternyata dapat diolah mnejadi minuman sehat.
“Dari situlah akhirnya kita mulai belajar dan serius mengolah dan memproduksi teh bunga telang ini. Walau awalnya diproduksi hanya untuk para tamu kampung kami. Kini, bunga telang sudah kita produksi botolan untuk diperjual belikan lebih luas lagi,” ungkap Minah, Senin (25/10/21).
Kata Minah, kita diproduksi masal dengan harga Rp15 ribu per botolnya. Terdapat dua varian rasa yaitu original dan lemon, semua diproduksi dengan bahan-bahan berkualitas. Mulai dari jahe, sereh, kembang telang, gula dan lemon .
"Saat ini omzet dalam sebulan bisa mencapai Rp1 juta dan hasilnya kami kembalikan untuk aktivitas dan pengembangan KWT Gemas Implan" ujar minah.
Sebagai informasi, untuk warga yang ingin memesan bisa order malalui Instagram KWT Germas Implan atau langsung ke nomer 0858-8841-9872.