Semangat bangkit bersama-sama dari keterpurukan ekonomi selama pandemi covid-19. UMKM Kelurahan Karang Tengah membuka gerai UMKM di CBD Ciledug, samping Masjid Al Madinah Ciledug. Diketahui, gerai UMKM ini hadir atas kerjasama Masjid Al Madinah dan para donatur, dan baru diresmikan, Kamis (21/10/21).
Ketua UMKM kelurahan Karang Tengah, Ahmad Lutfi mengungkapkan di dalam gerai UMKM ini sekitar 50 anggota UMKM tergabung. Beragam produk pun dijajaki, mulai dari craft, makanan, minuman, pakaian, camilan hingga aksesoris.
“Semua produk dijual dengan harga yang masih tergolong terjangkau. Mulai dari Rp10 ribu hingga Rp40 ribu untuk makanan dan minuman. Sedangkan untuk scraft dan fashion dibandrol mulai dari Rp15 ribu hinggaRp300 ribu per produk,” ungkap Lutfi.
Gerai UMKM Karang Tengah dikonsep sebagai pusat oleh-oleh dengan konsep wisata religi di Kota Tangerang. Pasalnya, letaknya berada diwilayah masjid Al Madinah CBD.
“Kami berharap, melalui gerai kecil ini bisa kembali meningkatkan pendapatan para UMKM Karang Tengah. Selain itu, semoga bisa menjadi gerai besar yang mampu mensuply kebutuhan masyarakat sekitar dengan harga-harga yang terjangkau,” harapnya.
Lanjutnya, Gerai UMKM Karang Tengah setiap Sabtu pagi akan membuka Bazar dengan beragam promo yang dapat dinikmati para konsumen. “Jadi jangan ragu untuk datang ke gerai UMKM Karang Tengah. Nikmati produknya, jangan lewati promonya, dan dorong pemulihan ekonomi,” katanya.