Jumat, 24 November 2023 13:04 WIB | Dibaca : 705
Saksikan Besok! Teater Kota Dipentaskan Perdana di Festival Cisadane 2023

Festival Cisadane 2023 bakal menjadi panggung gemilang peluncuran Teater Kota yang akan dipentaskan kali perdana oleh puluhan anak muda dari Ikatan Kang Nong Kota Tangerang. Berjudul “Wasiat Emak” karya Ridho Fadil, Teater Kota akan menyajikan seni drama atau pertunjukan yang dipentaskan secara langsung di bantaran Sungai Cisadane, besok malam.

Teater Kota melalui pentas pertunjukan “Wasiat Emak” akan menyuarakan fenomena kebudayaan yang saat ini dirasakan generasi muda pada era modern termutakhir, khususnya di Kota Tangerang. Lanjutnya, pentas pertunjukan yang disutradarai oleh Muhammad Ridwan Himawan tersebut akan menyajikan pertunjukan dengan narasi-kritis, menyuarakan pentingnya menjaga budaya lokal yang telah ajeg menjadi tradisi.

“Teater Kota ini merupakan wadah khusus minat dan bakat di bidang seni pertunjukan (drama) yang diisi oleh anak-anak muda di Ikatan Kang Nong Kota Tangerang. Disuguhkan secara khusus kepada para pengunjung, Teater Kota akan mementaskan drama menarik tentang keresahan generasi muda mengenai fenomena kebudayaan yang saat ini dirasakan,” ujar Sutradara “Wasiat Emak” sekaligus Ketua Ikatan Kang Nong Kota Tangerang, Muhammad Ridwan Himawan, Jumat, (24/11/23).

Pertunjukan menarik yang akan dipentaskan oleh Teater Kota ini menjadi hiburan alternatif yang bisa dinikmati di Festival Cisadane 2023. Digelar secara terbuka dan gratis saat akhir pekan nanti (25/11) pada pukul 19.00 WIB, Teater Kota menjadi rekomendasi favorit yang akan mengisi panggung hiburan di Festival Cisadane 2023.

“Teater Kota juga akan menyajikan pengalaman menonton yang unik. Terlepas dari isi drama yang akan dipentaskan, Menonton Teater Kota nantinya akan dilengkapi dengan pengalaman menikmati seni pertunjukan dengan suasana bantaran Sungai Cisadane yang lekat akan “historical vibes”-nya,” lanjutnya.

Selain itu, Teater Kota juga menjadi penampil pembuka dari hiburan-hiburan lainnya yang akan meramaikan malam puncak Festival Cisadane 2023. Setelah pertunjukan dipentaskan, Festival Cisadane 2023 akan dilanjutkan berbagai rangkaian hiburan lain, salah satunya penampilan band populer yang telah melegenda di dunia musik nasional, yakni Radja Band. (mts)



Kota Tangerang

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!