Selasa, 7 Desember 2021 15:25 WIB | Dibaca : 693
Waspada Leptospirosis, Jangan Asal Main Air Genangan
Waspada Leptospirosis, Jangan Asal Main Air Genangan

Di musim penghujan seperti saat ini, banyak ditemukan genangan air di sekitar lingkungan rumah. Anak-anak pun biasanya senang bermain di air genangan atau bahkan banjir.

Namun, sebaiknya jangan sembarangan bermain air genangan hujan, bahaya leptospirosis atau yang dikenal juga dengan penyakit kencing tikus bisa mengintai. 

Diketahui, Leptospirosis merupakan penyakit yang disebabkan oleh bakteri Leptospira interrogans. Bakteri ini ditularkan melalui darah atau kencing hewan yang terinfeksi. 

Kepala Puskesmas Poris Plawad, dr Wien Agung menjelaskan, biasanya bakteri leptospira intereogans dapat menular kepada manusia dengan masuk melalui mata, hidung, selaput lendir, luka di kulit, makanan, serta minuman. 

"Hewan yang biasa menularkan leptospirosis adalah tikus, sapi, anjing, babi, dan kuda. Efek penyakit ini biasanya menunjukkan beberapa gejala seperti batuk, diare, menggigil, iritasi mata, nyeri otot, tidak nafsu makan, demam tinggi, sakit kepala," papar dr Wien, Selasa (7/12/12).

Untuk mencegah terkena leptospirosis, dijelaskan dr Wien dapat melakukan beberapa hal, antara lain menjaga kebersihan diri dan lingkungan, menyimpan makanan dan minuman agar terhindar dari tikus.

"Pastikan selalu memakai sepatu dan sarung tangan karet saat membersihkan lingkungan, serta membersihkan lokasi yang dicurigai sebagai bekas kencing tikus dengan disinfektan," jelasnya.



Kota Tangerang

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!