Angin kencang yang terjadi di Kota Tangerang, pada Selasa (23/11) malam, mengakibatkan sejumlah pohon tumbang dibeberapa lokasi. Situasi tersebut, dapat diatasi oleh petugas pertamanan dari Disbudparman serta petugas BPBD secara cepat dan sigap. Hingga Rabu (24/11) kondisi lalu lintas di Kota Tangerang terpantau bersih, lancar dan aman bagi para pengendara.
Kepala Bidang Pertamanan dan Dekorasi, Kota Tangerang, Hendri Pratama mengungkapkan atas data yang masuk ada sejumlah jalan yang ditangani akibat pohon tumbang. Mulai dari Jalan Kalipasir, Jalan Kali Sipon, Jalan TMP Taruna, Jalan Jendra Sudirman sekitar Pasar Tanah Tinggi, hingga jalan sekitar Ahmad Yani.
“Dalam proses penanganan, Disbudparman Bidang Pertamanan menurunkan sekitar 15 petugas terdiri dari Brigade1016 dan tim penebangan,” ungkap Hendri, Rabu (24/11/21).
Hendri pun menjelaskan, penanganan sejumlah jalan dilakukan atas diterimanya laporan pohon tumbang dari warga sekitar dan pengguna jalan. Sebagian, merupakan hasil dari patroli petugas, mengelilingi jalan-jalan kota yang terdeteksi berpotensi terjadinya pohon tumbang.
“Hitungan menit pasca terjadinya angina kencang di Kota Tangerang. Disbudparman langsung menerjunkan petugas untuk melakukan patrol disejumlah jalan. Sehingga, jika ditemukan pohon tumbang, atau ranting pohon patah yang terlihat cukup banyak disatu titik, bisa langsung ditangani. Lalu lintas pun bisa langsung kembali normal,” jelas Hendri
Sementara itu, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Tangerang, Ghufron Falveli mengungkapkan tim BPBD menanganani sejumlah titik pohon tumbang, salah satunya Jalan Perintis Kemerdekaan II.
“Dilokasi ini, BPBD mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa satu unit pohon oleh Tim Damkarmat Mako BPBD Kota Tangerang. Tetap waspada jika terjadi angina kencang, hindari berteduh dan memarkir kendaraan dibawah pohon. Sebab kita tidak tahu kondisi pohon tersebut,” jelas Ghufron.
Jika angin kencang atau hujan deras kembali terjadi di Kota Tangerang. Ia mengimbau, masyarakat Kota Tangerang untuk tidak memarkir kendaraannya di bawah pohon besar, tidak berteduh dibawah pohon dan pastikan fokus serta selalu berhati-hati sepanjang berkendara.
“Jika hujan deras ada baiknya, berteduh didalam gedung. Hindari tiang listrik, hindari lapangan terbuka karena rawan petir. Jika angina kencang, pastikan tutup pintu dan jendela, matikan aliran listrik sementara, berlindung di tempat aman, berteduk jika sedang berkendara, hindari tiang listrik, reklame dan jangan berlindung di bawah jembatan,” imbaunya.